spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Isran Noor : Kalau Cari Kekayaan Jangan Jadi Gubernur !

SAMARINDA – Isran Noor tampil pertama kalinya setelah memastikan langkah menuju Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Timur pada Minggu (18/8/2024). Bersama para relawan Isran-Hadi, ia melambaikan tangan untuk seisi aula di Hotel Bumi Senyiur, Jalan Diponegoro, Samarinda.

Bersama pasangannya, Hadi Mulyadi, Agenda yang dinamakan “Rapat Umum” tersebut disambut meriah para pendukung Isran-Hadi. Menariknya, di kesempatan itu Isran sedikitnya menyinggung beberapa pihak dalam pidatonya.

Mengutip perkataan Rocky Gerung, Isran menganggap isu kotak kosong di Pilgub Kaltim hanyalah semacam otak kosong.

“Bukan kotak kosong, itu otak kosong,” tegas Isran.

Tidak berhenti hanya di situ, Kai–sapaan akrabnya, memang dikenal sebagai sosok ceplas-ceplos. Sehingga seringkali membuat para pendukungnya tertawa.

“Kalau cari kekayaan, jangan jadi gubernur,” tegasnya lagi.

Isran seperti menyinggung sosok Rudy Mas’ud sebagai seorang pengusaha yang sebelumnya berhasil mengamankan 44 kursi dari 7 partai. Menurut petahana itu, mencari kekayaan melalui jalur pemerintahan punya risiko besar, apalagi bisa terjerumus dan tertangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Jangan biarkan penjahat melanjutkan kejatahannya, maling tetaplah maling,” ujar Isran.

Baca Juga:   Kepala BPIP Itu Orang Balikpapan

Belum bisa dipastikan siapa yang dimaksud sosok “Penjahat dan Maling” oleh Isran. Yang jelas Isran menyerukan bahwa dirinya tetap bisa maju di Pilgub Kaltim berkat dukungan dua partai PDI Perjuangan dan Demokrat.

“Saya bilang ke relawan saya, tidak perlu gelisah, karena Tuhan akan menyelematkan dari orang-orang yang akan berbuat kejahatan besar,” jelas Isran.

Bagi Isran, dukungan 2 partai itu sangatlah berarti seperti pahlawan yang muncul menyelamatkan dirinya. Lantas ia menyinggung, kalau sebenarnya yang hadir dalam pertemuan itu justru datang dari simpatisan partai lain.

“Pahamlah maksudnya?” ucap Isran yang juga tagline mereka menuju Pilgub yaitu “Pahamlah ikam?”

Hari ini, Senin (19/8/2024) Isran dijadwalkan bertemu dengan presiden terpilih, Prabowo Subianto. Ia tidak membeberkan apakah itu bentuk dukungan atau pertemuan saja, hanya saja ia menerima lapang dada bila ada dukungan Gerindra yang berpihak kepadanya.

Pendaftaran Pasangan Calon (Paslon) tinggal menghitung hari di 28 – 29 Agustus. Isran tetap optimis bahwa dirinya dengan pasangannya Hadi Mulyadi dapat memenangkan sekali lagi Pilgub Kaltim.

Baca Juga:   Rahmad Mas'ud dan Bagus Susetyo Bakal Kukuhkan Tim Pemenangan dan Relawan

“Dengan dukungan Demokrat dan PDI Perjuangan kami yakin bisa memenangkan Pilkada tahun ini,” demikian Isran.

Pewarta : Khoirul Umam
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img