spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Tingkatkan Pengalaman Kuliner Tamu, Whiz Prime Hotel Balikpapan Hadirkan Buntut Bakar & Sambal Matah

BALIKPAPAN — Whiz Prime Hotel Balikpapan kembali menghadirkan inovasi kuliner dengan meluncurkan dua menu andalan terbaru, yakni Buntut Bakar dan Sambal Matah (Ikan/Ayam Crispy). Mengusung konsep Bed, Food, Mood, kedua hidangan ini dirancang untuk memberikan pengalaman bersantap yang kaya cita rasa Nusantara, segar, dan menggugah selera.

General Manager Whiz Prime Hotel Balikpapan, Andi Nurwahyu, mengatakan bahwa menu Buntut Bakar menjadi salah satu chef recommendation di Whiz Prime Hotel Balikpapan. Hidangan ini diolah dari buntut sapi pilihan yang dibakar hingga menghasilkan aroma smokey khas, kemudian disajikan bersama nasi putih, kerupuk, sambal hijau, serta kuah pendamping yang mempertahankan cita rasa tradisional.

“Dengan harga Rp 105 ribu, menu ini ditujukan bagi para pecinta kuliner autentik Indonesia,” ujarnya.

Sementara itu, Sambal Matah (Ikan/Ayam Crispy) hadir sebagai pilihan hidangan yang segar dengan sensasi pedas yang khas. Perpaduan ikan atau ayam crispy dengan irisan bawang merah, cabai rawit, serai, jeruk limau, serta minyak kelapa ala Bali menghadirkan rasa pedas segar yang menggoda.

Baca Juga:   DPU Balikpapan Petakan Dua DAS Kunci, Strategi Baru Kurangi Risiko Banjir Kota

“Menu ini dibanderol seharga Rp 46 ribu dan dapat dipadukan dengan minuman segar “The Coolers” seharga Rp 21 ribu,” jelasnya.

Peluncuran menu baru ini merupakan bagian dari komitmen hotel untuk terus meningkatkan pengalaman tamu, tidak hanya dari sisi kenyamanan menginap, tetapi juga melalui sajian kuliner berkualitas dengan harga terjangkau.

“Kami ingin tamu tidak hanya merasa nyaman saat beristirahat, tetapi juga mendapatkan pengalaman bersantap yang memorable. Menu Buntut Bakar dan Sambal Matah ini kami hadirkan dengan bahan terbaik dan rasa autentik khas Nusantara,” tambah Andi Nurwahyu.

Kedua menu tersebut tersedia setiap hari dan dapat dinikmati oleh tamu yang menginap maupun pengunjung dari luar hotel di restoran Whiz Prime Hotel Balikpapan. Untuk pemesanan, tamu dapat menghubungi Telepon 8112 dari kamar atau melalui WhatsApp di nomor 0878 6287 3939.

Penulis: Redaksi

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img