spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Si Jago Merah Mengamuk di Klandasan Ulu

BALIKPAPAN – Musibah kebakaran terjadi di Kota Balikpapan pada Senin (18/3/2024) sekitar pukul 05.05 Wita. Si jago merah mengamuk di RT 9 Klandasan Ulu, Balikpapan Kota.

Sejumlah warga yang menjadi korban kebakaran pun berlarian ke sejumlah lokasi untuk menyelamatkan diri, hingga tidak sempat menyelamatkan harta bendanya.

“Api itu dari samping rumah saya, rumah yang bertingkat. Pas saya buka pintu api itu sudah besar. Jadi saya langsung selamatkan diri sama suami dan anak-anak,” ujar Suyanti.

Sejumlah warga pun berusaha memadamkan api dengan air laut. Karena tiupan angin kencang dan hampir seluruhnya bangunan terbuat dari kayu, api pun dengan cepat membesar dan merambat ke bangunan lainnya.

BPBD Kota Balikpapan yang mendapat laporan pun langsung memadamkan api. Dengan mengerahkan sedikitnya 10 unit mobil PMK dan di bantu dari TNI-Polri serta Pertamina.

“Kita kerahkan semua unit yang ada untuk memadamkan api. Kita baru bisa memadamkan api sekitar 2 jam lebih karena ada kendala ya,” ujar Kepala BPBD Kota Balikpapan, Usman Ali.

Baca Juga:   Korban Kebakaran Akan Dapat Bantuan Uang Sewa Rumah 12 Bulan
Musibah kebakaran di RT 9 Klandasan Ulu pada Senin (18/3) sekitar pukul 05.05 Wita.

Lebih lanjut Usman Ali menjelaskan, bahwa kendala yang terjadi di lapangan adalah tidak adanya suplay air dari PDAM serta banyaknya warga yang hanya menonton musibah kebakaran tersebut.

“Kita belum bisa memastikan berapa rumah ya, tapi kemungkinan ada sekitar 10 rumah atau lebih. Karena ini area padat penduduk,” jelasnya.

Hingga pukul 06.45 Wita, BPBD Kota Balikpapan masih berada dilokasi kebakaran untuk melakukan pendinginan.

Penulis: Aprianto

BACA JUGA