spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Gelar Media Gathering, Bea Cukai Balikpapan Bisa Berkolaborasi Dengan Awak Media

BALIKPAPAN – Bea Cukai Balikpapan menggelar Media Gathering bersama sejumlah awak media cetak dan elektronik, di Hotel MaxOne pada Rabu (4/9). Mengusung tema “Meningkatkan Keterbukaan dan Pemahaman Publik”, Bea Cukai ingin semakin akrab dengan awak media.

Kepala Bea Cukai Balikpapan, R M Agus Ekawidjaja mengatakan, acara ini sengaja di buat dan direncanakan sesuai dengan tema. Dimana Bea Cukai Balikpapan dapat bersinergi dengan awak media di Kota Balikpapan.

“Tujuannya sama seperti tema kita, ada sinergi agar meningkatkan keterbukaan dan pemahaman publik,” ujarnya saat membuka Media Gathring.

Lebih lanjut Agus menjelaskan, banyak kegiatan yang sudah dilakukan Bea Cukai Balikpapan, namun dirasanya masih sedikit publik yang dapat mengetahuinya.

“Makanya dengan bersinergi dengan media, dengan keahlian jari-jari temen media apa yang sudah kita kerjakan ini bisa diketahui publik,” jelasnya.

Selain itu, kegiatan Media Gathering ini bertujuan juga untuk saling bertukar informasi apa yang sudah terjadi di publik. “Mungkin ada informasi yang belum ter up date oleh Bea Cukai Balikpapan, media bisa memberi informasi agar kami lebih up date juga,” tambah Agus Ekawidjaja.

Baca Juga:   Tiba di Balikpapan, Ini Dia Penampakan Kereta Tanpa Rel buat IKN

Diharapkan dari kegiatan ini timbul rasa kepercayaan, tidak hanya dari media tetapi dari publik juga.

Penulis: Aprianto

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img