BALIKPAPAN – PT Kideco Jaya Agung bersama Jurnalis Balikpapan Futsal Club (JBFC) serta wartawan Paser menggelar kegiatan “Fun Futsal Gathering” yang berlangsung di Global Sport Balikpapan, pada Jumat (20/12). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Kideco dan para Jurnalis, khususnya yang berasal dari Balikpapan dan Paser.
Direktur Legal & Corporate Affairs Kideco, Arif Kayanto mengatakan, bahwa acara ini menjadi ajang yang baik. Untuk memperkuat hubungan dengan rekan-rekan media melalui olahraga futsal.
“Kami mendukung kegiatan ini agar klub futsal yang beranggotakan wartawan dan staf PT Kideco bisa bermain bersama menjelang akhir tahun 2024,” ujarnya.
Lebih lanjut Arif menjelaskan, bahwa ini merupakan kali pertama Kideco terlibat langsung dalam kegiatan futsal bersama wartawan. Dengan harapannya, selain dapat bersenang-senang, kegiatan ini juga dapat meningkatkan sinergitas antar Kideco dan wartawan
“Kami berharap kegiatan ini menjadi agenda rutin yang dapat terus mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergi di masa depan,” jelasnya.
Sementara itu Bendahara JBFC sekaligus Ketua PWI Balikpapan, Debi menyambut baik inisiatif ini. la mengungkapkan rasa terima kasihnya atas terselenggaranya acara tersebut.
“Semoga kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara kita semua. Terima kasih kepad Kideco, dan semoga acara seperti ini dapat terus dilaksanakan di masa mendatang” tutupnya.
Penulis: Aprianto