spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Cuaca Buruk, 2 Penerbangan APT Pranoto Dialihkan ke Bandara SAMS Sepinggan

BALIKPAPAN – Cuaca buruk yang melanda Kota Samarinda pada Senin (10/6/2024) berdampak pada jalur penerbangan di Bandara APT Pranoto. Bahkan landasan pacu Bandara di Kota Tepian ini dikabarkan mengalami genangan air.

Stakeholder Relation Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Retnowati saat dikonfirmasi mengatakan, atas kondisi cuaca buruk tersebut ada 2 penerbangan yang divert atau dialihkan ke Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan.

“Ada 2 mas yang dialihkan, yang harusnya mendarat di APT Pranoto tapi karena cuaca buruk ke SAMS Sepinggan,” ujarnya.

Lebih lanjut Retnowati menjelaskan, adapun kedua penerbangan tersebut yakni pesawat Susi Air dari Cengkareng dan Cesna 212 dari Kutai Timur.

“Tapi setelah berkoordinasi, keduanya sudah terbang ke APT Pranoto sekitar pukul 16.00 Wita,” jelasnya.

Sementara itu kondisi di Bandara SAMS Sepinggan hingga saat ini tidak mengalami gangguan penerbangan. Dan bila dibutuhkan pendaratan atas kondisi cuaca buruk, Bandara SAMS Sepinggan selalu siap. (RB)

Baca Juga:   Bawaslu Kota Balikpapan Intens Lakukan Pengawasan Terhadap ASN
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img