spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024 di Bandara SAMS Sepinggan Tembus 283.054 Penumpang

BALIKPAPAN – Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran Tahun 2024 di Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan yang dilaksanakan sejak tanggal 3 – 18 April 2024 tepat pada pagi hari ini resmi di tutup.

Bertempat di Lobby Area keberangkatan Bandara SAMS Sepinggan, kegiatan apel penutupan tersebut dilaksanakan tepat pada pukul 08.30 Wita yang dipimpin langsung oleh General Manager Bandara SAMS Sepinggan.

General Manager Bandara SAMS Sepinggan, Ahmad Syaugi Shahab mengatakan, Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran 1445 H yang dilaksanakan 16 hari sejak tanggal 3 – 18 April 2024 di Bandara SAMS Sepinggan mencatat pergerakan penumpang sebanyak 283.054 atau dengan rata-rata perhari sebesar 17.691 orang, sedangkan untuk pesawat udara sejumlah 2.454 atau dengan rata-rata perhari sebesar 153 pergerakan.

“Dapat disampaikan puncak arus mudik terjadi pada tanggal 6 April 2024 (H-4) atau pada saat dimulainya cuti bersama dengan jumlah penumpang sebesar 22.463 yang terdiri dari 8.336 penumpang datang dan 14.127 penumpang berangkat, untuk puncak arus balik pada tanggal 15 April 2024 (H+4) dengan jumlah penumpang 23.194 yang terdiri dari 12.420 penumpang datang dan 10.774 penumpang berangkat,” ujarnya, Jumat (19/4/2024).

Baca Juga:   Terima Rekomendasi Demokrat, Pasangan Sa’bani-Syukri Siap Lawan Petahana di Pilkada Balikpapan

Lebih lanjut Ahmad Syaugi Shahab menjelaskan, selama terbentuknya Posko Terpadu ini, tidak ditemukan hal-hal yang mengganggu pelaksanaan dan pelayanan arus penumpang. Tentunya hal ini tidak lepas dari peran personil yang melaksanakan tugasnya dengan baik. Kita bersyukur atas kelancaran arus mudik dan arus balik Lebaran pada tahun ini serta mengapresiasi kinerja para petugas yang dilibatkan selam posko ini berlangsung.

“Saya berharap sinergi ini dapat terus terjalin dengan baik untuk mengoptimalkan sistem keamanan penerbangan, fasilitas dan personel serta memastikan kelancaran pelayanan kepada penumpang sesuai standar layanan kebandarudaraan,” jelasnya.

Seperti diketahui, jika dibandingkan pada Posko Lebaran tahun 2023 lalu penumpang melalui bandara SAMS Sepinggan Balikpapan sebanyak 251.623 orang dibandingkan tahun 2024 sebanyak 283.054 orang meningkat sebanyak 12 persen, untuk pergerakan pesawat udara sebanyak 2.312 pesawat udara pada tahun 2023 dibandingkan tahun 2024 sebanyak 2.454 pergerakan pesawat udara menunjukkan pertumbuhan p ositif sebesar 6 persen.

Penulis: Aprianto

BACA JUGA