BALIKPAPAN – Keberangkatan jamaah calon haji tahun 2025 dari Embarkasi Haji Balikpapan masih terus berlangsung. Terbaru adalah Kloter Ketiga asal Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Kaltim yang juga Ketua PPIH Embarkasi Balikpapan, Abdul Khaliq, mengatakan bahwa pada Kloter Ketiga ini terdiri dari 354 jamaah calon haji ditambah 4 petugas, sehingga totalnya berjumlah 368 orang yang diberangkatkan menuju Madinah, Arab Saudi.
“Penerbangan dilayani oleh maskapai Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 4103. Pimpinan kloter kali ini adalah Hairillah Abdullah Syarkawi,” ujarnya, Minggu (11/5/2025).
Lebih lanjut Ketua PPIH Embarkasi Balikpapan menjelaskan, rincian bagasi yang dibawa oleh jamaah mencakup 358 koli dengan berat keseluruhan mencapai 6.218 kilogram. Diantaranya termasuk 8 koli kursi roda seberat 82 kilogram. Proses keberangkatan berjalan lancar, diawali dengan block off pada pukul 23.39 WITA dan diakhiri dengan lepas landas tepat waktu.
Namun demikian, 2 orang jamaah calon haji dari kloter ini terpaksa menunda keberangkatan karena alasan kesehatan. Tidak dijelaskan secara rinci kondisi medis yang dialami, namun pihak penyelenggara memastikan bahwa keduanya akan diberangkatkan pada gelombang selanjutnya setelah dinyatakan sehat.
“Ada 2 orang yang gagal berangkat karena kesehatan. Sampai saat ini belum ada konfirmasi pasti karena apa, tapi dipastikan keduanya bisa berangkat di Kloter selanjutnya,” jelasnya.
Sementara itu pengamanan keberangkatan turut didukung oleh personel Polresta Balikpapan. Kasi Humas Polresta Balikpapan, Iptu Sangidun, mengatakan bahwa pihaknya memberikan pengamanan maksimal demi kelancaran proses. Ia juga menyampaikan harapan agar seluruh jamaah diberikan kemudahan dan kesehatan selama menjalankan ibadah di Tanah Suci.
“Semoga selama kegiatan Kloter Haji asal Kalimantan Timur ini diberikan kesehatan dan kemudahan hingga kembali ke tanah air dengan selamat,” ujarnya.
Penulis: Aprianto