spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kaget, Afri Dapat Honda Beat dari Undian Grand Prize Media Kaltim Open Tournament Golf 2024

SAMARINDA – Keberuntungan menghampiri Muhammad Afri Ramadhan Syahnur yang berhasil membawa pulang satu unit sepeda motor Honda Beat dari undian Grand Prize dalam acara Media Kaltim Open Tournament Golf 2024.

Pria yang akrab disapa Afri ini mengaku tidak pernah menyangka bisa memenangkan hadiah grand prize tersebut. Ia pun tak berhenti bersyukur dengan “rezeki nomplok” yang diterimanya kali ini.

“Sebenarnya sudah enggak nyangka karena sudah dapat Door Prize bantal. Biasanya kalau sudah dapat door prize, susah dapat Grand Prize ke dua di sini. Alhamdulillah, akhirnya dapat motor,” ungkap Apri, Minggu (28/4/2024) kemarin.

Afri yang juga seorang notaris di Kota Samarinda dan ayah dari dua anak ini mengatakan masih belum tahu nantinya motor ini digunakan untuk apa. “Ini kaget banget, ini digunakan buat apa nanti? Ya, buat operasional di rumah. Buat saya, juga orang rumah untuk operasiolan di rumah lah,” serunya.

Menariknya, Golfer Samarinda ini baru saja mengambil sepeda motor Honda Stylo beberapa bulan lalu, dan sekarang mendapatkan lagi dari Honda, yaitu sepeda motor Honda Beat. “Sekarang dapat Alhamdulillah rezeki,” ujarnya dengan senyum bahagia.

Baca Juga:   Pemkot Balikpapan Beri Bonus Atlet NPC Balikpapan Rp 7,8 Miliar

Ia pun mengungkapkan bahwa trnamen yang dihadirinya juga menciptakan momen berkesan. “Untuk acara, ramai sih. Terharu luar biasa sih acaranya, ini tidak seperti turnamen-turnamen lain. Di sini banyak dan besar sekali hadiahnya tidak seperti pada umumnya sangat antusias sekali. Kalau bisa sih Media Kaltim lebih sering lagi ya, karena di Samarinda sendiri itu sangat jarang turnamen dengan hadiah yang banyak seperti ini yang sekarang saya dapatkan juga,” tambahnya sembari mengapresiasi kesempatan tersebut.

Diketahui, acara Media Kaltim Open Tournament Golf 2024 digelar sebagai rangkaian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-4 Mediakaltim.com. Acara yang diselenggarakan oleh MKN berlangsung selama dua hari tanggal 27 dan 28 April 2024 di Lapangan Golf Tanah Merah, Kota Samarinda.

Adapun acara ini disponsori oleh Pemprov Kaltim, KONI Kaltim, Persatuan Golf Indonesia (PGI) Kaltim, Auto2000 member Of Astra, Pertamina  Patra Niaga, PT Resource Equipment Indonesia (PT REL), Harum Centre, Badak LNG, Spring Air Just Right Feeling, Istana Event Organizers dan SOLARCELL Listrik Tenaga Surya.

Baca Juga:   Polresta Balikpapan Turut Lounching Ketahanan Pangan di Lamaru

Penulis : Hanafi
Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img