spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Api Masih Menyala, Polisi Belum Bisa Lakukan Penyelidikan di Lokasi Kebakaran PT BES

BALIKPAPAN – Hingga saat ini kepolisian belum bisa melakukan penyelidikan di lokasi kebakaran PT Balikpapan Environmental Services (BES) di kawasan perindustrian Kariangau, Balikpapan Barat pada Sabtu (20/1/2024) lalu.

Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol Anton Firmanto melalui Kasat Reskrim, Kompol Ricky Sibarani mengatakan, saat ini penyelidikan masih sebatas pemeriksaan saksi-saksi. Dalam kejadian ini kepolisian mengalami kesulitan untuk menyelidiki penyebab utama musibah kebakaran.

“Masih ada api yang menyala di TKP kebakaran. Jadi kami belum bisa masuk ke lokasi,” ujarnya melalui pesan Whatsapp, Senin (22/1/2024).

Lebih lanjut Ricky menjelaskan, dengan kondisi tersebut sehingga menurutnya tidak dimungkinkan untuk melakukan penyelidikan, terlebih mengambil barang bukti di gudang limbah PT BES. “Kami upayakan penyelidikan segera jika situasi sudah kondusif,” tambahnya.

Seperti diketahui sebelumnya, bangunan gedung perusahaan PT BES di kilometer 13 Balikpapan Utara terbakar hebat sekitar pukul 19.50 Wita.

Dari video amatir yang beredar di berbagai group WA dan relawan info Bencana di Kota Balikpapan, api terlihat membumbung tinggi dan menyelimuti seluruh bangunan gedung.

Baca Juga:   Latsitarda Nusantara XLIV di Kaltim Resmi Ditutup

PT BES merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pabrik pengolahan limbah pelumas di kawasan Balikpapan Barat.

 

Penulis: Aprianto
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img