spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Motor Lenyap Karena Lupa Cabut Kunci, Pelaku Berhasil Ditangkap di Karang Joang

BALIKPAPAN – Polsek Balikpapan Utara berhasil menangkap seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Kota Balikpapan berinisial MR (25), pada Kamis (29/2/2024) malam. Kapolsek Balikpapan Utara, AKP Singgih Supriyatmoko mengatakan, berdasarkan laporan dari korban Mursalim (30) warga

Jalan A.W Syahrani RT 03 Kelurahan Batu Ampar, Balikpapan Utara telah kehilangan satu buah kendaraan bermotor merek Yamaha Aerox warna hitam biru dengan nopol KT 6884 HP beserta kunci kendaraannya.

“Berdasarkan laporan korban, tim opsnal kami menindak lanjutinya dalam memberikan pelayanan serta kepastian hukum bagi masyarakat yang mengadu atas kehilangan sepeda motornya,” ujarnya Jumat (1/3/2024).

Lebih lanjut Singgih Supriyatmoko menjelaskan, korban yang memarkirkan kendaraannya lupa mencabut kuncinya, lantaran terburu-buru masuk ke dalam rumahnya dan tertidur.

“Korban ini lupa cabut kunci sepeda motornya. Pada keesokan harinya pada saat akan di gunakan kendaraan tersebut dilihatnya sudah tidak berada pada tempatnya,” jelasnya.

Berbekal rekaman CCTV, tim opsnal Polsek Balikpapan Utara pun langsung memburu pelaku. Dan tak butuh waktu lama, pelaku berhasil ditangkap di dekat tempat tinggalnya beserta barang bukti hasil curiannya, yakni sepeda motor korban.

Baca Juga:   Polisi Tangkap 2 Pengedar Sabu di Balikpapan

“Diamankan di dekat rumahnya di kawasan Karang Joang. Sepeda motornya ada bersama dengan pelaku. Petugas saat itu mengenali ciri-ciri barang buktinya,” tambah Kapolsek Balikpapan Utara.

Saat ini pelaku beserta barang bukti sudah berada di Makopolsek Balikpapan Utara untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Penulis: Aprianto
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img